Jiwa entrepreneur tidaklah tumbuh begitu saja, entrepreneur tumbuh karena diasah secara terus menerus dan sungguh-sungguh. Selain itu, dengan niat dan keyakinan yang kuat dari para generasi muda dalam membaca peluang usaha. Sharing dari Alumni mahasiswa Perbankan Syariah FE UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dilaksanakan sebagai bekal bagi mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, khususnya bagi para mahasiswa yang ingin fokus dalam berwirausaha.

Laboratorium Mini Bank FE UIN Maliki Malang menyelenggarakan Webinar Shalam sesi 2 yang bertemakan “Set Up Your Mind to be Young Entrepreneur” pada Sabtu (27/05/2023) via Zoom Meeting. Narasumber yang dihadirkan merupakan alumni yang sudah lama berkiprah dalam dunia bisnis, antara lain Ahmad Habiburrahman dengan usahanya Thrifting Shop dan Uswatun Hasanah dengan usaha Mie Lubuk, souvenir pernikahan, serta banyak usaha lainnya. Sharing yang dilakukan oleh kedua narasumber diharapkan dapat memotivasi mahasiswa dalam merintis dan mengembangkan bisnis yang ingin atau telah dimiliki.

Kegiatan Sharing Alumni merupakan kali kedua yang dilaksanakan sebagai penunjang bagi para mahasiswa dalam rangka membangkitkan semangat untuk menjadi entrepreneur muda. Respon yang baik pada Sharing Alumni sesi 1 merupakan landasan diselenggarakannya Sharing Alumni sesi 2. Diharapkan kedepannya acara webinar sharing alumni dapat menghadirkan alumni dengan fokus keahlian lain dan/atau alumni yang sukses meraih gelar Sarjana/Magister baik dalam hal mengikuti afirmasi maupun yang telah sukses di dunia karir bahkan sebelum lulus di bangku perkuliahan (sa/ge)