MIU Login

Workshop Experimental Learning: Training of Trainers MonsoonSIM

Experiential learning atau Pembelajaran Eksperiensial adalah proses pembelajaran yang melibatkan dimana siswa learning by doing. Artinya, mereka menyelami teori yang telah mereka pelajari secara langsung. Kegiatan pembelajaran berdasarkan pengalaman dapat mencakup eksperimen laboratorium langsung, simulasi, magang, praktikum, latihan lapangan, studi di luar negeri, penelitian, dan pertunjukan studio. Sepanjang proses experiental learning, pembelajar secara aktif terlibat dalam mengajukan pertanyaan, menyelidiki, bereksperimen, ingin tahu, memecahkan masalah, memikul tanggung jawab, menjadi kreatif, dan membangun makna, dan ditantang untuk mengambil inisiatif, membuat keputusan dan bertanggung jawab atas hasil yang ingin dicapai.

Oleh karenanya, Fakultas Ekonomi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menyelenggarakan Training of Trainers untuk para mahasiswa dan dosen terkait pembelajaran eksperiensial dengan aplikasi berbasis web yaitu MonsoonSIM. Pada MonsoonSIM, mahasiswa dapat mempelajari cara menjalankan bisnis melalui simulasi bisnis yang interaktif dan dinamis. Misalnya mahasiswa akan dihadapkan pada definisi “Pre Order” (pesanan pembelian), dan dapat mempelajari lebih lanjut tentang rantai pasokan sederhana, volatilitas harga / permintaan, kerja sama tim dan pengambilan keputusan dll. Acara ini diikuti oleh 25 perwakilan mahasiswa dan 15 dosen dari 3 prodi (Manajemen, Akuntansi dan Perbankan Syariah). Acara dibuka dengan sambutan Dekan Fakultas Ekonomi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Dr. H. Misbahul Munir, Lc., M.EI. Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Trainer MonsoonSIM yakni Andre Jatmiko.

Berita Terkait